Leased Line interkoneksi dengan media transmisi berbasis fiber optik yang menghubungkan antar zona kampus agar dapat saling berkomunikasi di beberapa lokasi berbeda. Dalam istilah lain sering di sebut koneksi Inner Metro-E Kampus. UPT. TIK pada tahun 2019 menambah koneksi yang terhubung dengan jejaring leased line FO di Kampus PDD Embrio ISBI Sulsel (Kota Makasar), yang sebelumnya hanya terhubung untuk 2 wilayah kampus yaitu Kampus I Kentingan dan Kampus II Mojosongo.

Adanya kebutuhan komunikasi yang stabil, transimi datanya aman, dan tersedia selama nonstop 24×7 antar zona kampus yang berada di lokasi geografis berbeda maka leased line di lingkungan ISI Surakarta sangatlah diperlukan.