Sinkronisasi SIPADU Jurs. Karawitan FSP
Sinkronisasi SIPADU merupakan rapat koordinasi yang diselenggarakan Faks. Seni Pertunjukan, yang melibatkan UPT. Pusat Informatika (PUSTIKA) sebagai penyedia dan konsultan sistem, kemudian semua jurusan / prodi dari Faks. Pertunjukan sebagai pengguna sistem, dimana dibahas mekanisme penyempurnaan dalam pelaksanaan sistem informasi terpadu (SIPADU) ISI Surakarta. Sesi pertama pada hari Selasa, 11 Oktober 2011 diberikan kesempatan kepada jurusan Karawitan, dan dipimpin langsung oleh PD 1 Faks. Seni Pertunjukan.
Hasil koordinasi antara Fakultas Seni Pertunjukan, Prodi/Jurusan Karawitan, dan Pustika menghasilkan beberapa kesimpulan penting diantaranya :
- Fakultas dan jurusan mendorong peran aktif dosen Pembimbing Akademik (PA) dalam konsolidasi dan implementasi SIPADU, utamanya KRS Mahasiswa, dan pemanfaatan Sistem Informasi bagi dosen (SIDOS), agar dapat berjalan sesuai jadwal yang sudah ditentukan,
- Fakultas akan meningkatkan fasilitas penyelenggaraan akademik, dengan berkonsultasi dengan BAAK (Biro Administrasi Akademik dan Kemahasiswaan),
- Fakultas segera merilis daftar mata kuliah yang dimerger dengan mata kuliah baru sehingga ada mahasiswa tidak mengalami kesulitan dalam pengisian KRS,
- Bagi dosen diharapkan meningkatkan konsultasi dan kerjasama dengan fakultas dalam hal mekanisme atau peraturan berkaitan penyelenggaraan akademik,
- Fakultas akan berkonsultasi lebih lanjut dengan UPT. Pustika berkaitan dalam penyempurnaan SIPADU.